About me

Sabtu, 30 November 2013

TUTORIAL GHOST IMAGE WIN7 dan WIN 8 KE BERBAGAI JENIS MOTHERBOARD BERBAGAI TIPE TAPI SATU VENDOR PROCESSOR TANPA BSOD

bingung mo ngapain, eh teringat pula habis bikin images ghost dan pengen sharing buat sobat blog yang membutuhkan. baiklah yuk ke TKP:

peralatan tempurnya:


1. Hiren's boot CD tersera versi berapa saya memcobanya pake versi 10 dan 15.2 yang sudah dimasukkan Ghost.7z, berbentuk bootable flashdisk lebih dianjurkan.
2. Harddisk atau flashdisk kosong untuk menampung image windows (Dianjurkan 8GB ke atas)


Tutorial Awal (Preparation)
1.     >>  Install windows 7 seperti  biasa (dalam proses normal akan tercipta 2 partisi yaitu 100Mb system reserved/Windows 7 atau 200MB System Reserved/Windows 8 dan Partisi System Windows. Dalam Tutorial ini  tak perlu driver. Cukup aplikasi dan settingan settingan windows saja. Seperti, Microsoft Office, Photoshop dan aplikasi lainnya.
2.       >> Setelah selesai semua, masuk ke C:\Windows\System32\sysprep dan jalankan sysprep.exe
 











 











3.       Di menu “System Cleanup Action” plih enter audit mode, contreng “Generalize” dan pilih reboot kemudian klik “ok”
 














4.       Biarkan sysprep jalan dan setelah selesai windows akan restar beberapa kali sampai masuk ke desktop.
  mode ini disebut mode dewa, mode untuk melengkapi images anda nantinya.
5.       Masuk ke control panel dan pilih user account. Hapus user account SELAIN administrator (memang ngk bisa :D) dan Guest.
6.       Setting windows se BEST mungkin, install aplikasi yang benar benar dibutuhkan karena nanti ini akan jadi MASTER IMAGE. Ingat tak perlu install driver apapun :D
7.       Setelah semua selesai masuk ke C:\Windows\System32\sysprep dan jalankan sysprep.exe.
8.       Di menu “System Cleanup Action” pilih “Enter System Out-of-Box-Experience (OOBE)”, contreng “Generalize” dan pilih “shutdown” kemudian klik “ok”
 
 



Tutorial penarikan IMAGE atau GHOST
1.       Booting dari HBCD 15.2 media (flashdisk atau CD),, dan pilih Mini Windows XP
2.       Pilih HBCD Menu dan pilih menu backup dan pilih ghost32(optional). Bila HBCD belum diisi ghost32.7z maka modif atau isi terlebih dahulu.
3.       Lakukan proses ghosting,, select Partition to Image.
4.       Pilih source Drive (Harddisk), kemudian pilih partition “system reserved” dan “partition windows” dengan cara tahan “CTRL+ Click” kemudian pilih Drive (Hardrive Destination) dan beri nama. (Destination boleh juga dalam satu drive source tapi dengan catatan destination bukan salah satu dari System Reserved atau Partition Windows yang akan diambil IMAGE nya.
5.       Akan ada pilihan compress image atau tidak,, kalau ane sich pilih tidak compress. Dan proses penarikan IMAGE akan berlangsung..


Tutorial Restore IMAGE ke BERBAGAI JENIS MOTHERBOARD dengan CATATAN satu VENDOR PROCESSOR (INTEL TO INTEL dan AMD TO AMD)
1.       Siapkan PC destination lengkap dan siap beroperasi.
2.       Siapkan IMAGE hasil Ghost dan HBCD Bootable.
3.       Booting HBCD dan select Mini Windows XP.
4.       Jalankan Run Command dan ketik “diskmgmt.msc” untuk masuk ke Disk Management
5.       Buat dua partisi di harddisk yang akan di jadikan destination. 1 sebesar 100Mb untuk system reserved (Sesuikan besarnya dan Source Ghost) dan satu lagi diatas 100GB untuk destination  Windows (Sesuaikan Source Ghost). Setelah dibuat cukup pilih don’t format dan bila ada pesan error menyuruh untuk restart jangan direstart
6.       Jalankan Ghost32 (Norton Ghost), dan pilih Partition from Image. Arahkan ke drive tempat anda menyimpan “Image File”
7.       Pilih source Ghost (Image), akan muncul partition select. Cukup pilih partition “system reserved” terlebih dahulu (yang berukuran kecil sekitar 100Mb tadi) dan pilih Harddisk tujuan kemudian arahkan ke partition yang berukuran 100Mb juga. Kemudian pilih Yes, process cloning system reserved berlangsung. Ketika selesai pilih continue, jangan restart
8.       Lakukan langkah 6, kemudian pilih source Ghost (Image) dan cukup pilih partition Windows yang dalam tutorial ini ane buat kisaran 100GB kemudian pilih harddisk tujuan dan arahkan kepartition destination yang telah dibuat lebih atau sama dengan 100GB pula. Kemudian pilih YES, process cloning Partition Windows berlangsung. Lama atau tidak tergantung spek computer anda dalam tutorial ini ane memmbutuhkan process 10Menit saja
9.       Process selesai dan pilih continue, exit semua aplikasi dan masuk ke “Disk Management”.
10.   Klik kanan dipartition system reserved dan pilih “Mark Partition As Active” . Jika hal ini tidak dilakukan maka windows tidak akan mau booting dan akan muncul pesan error missing NTLDR atau BOOTMGR.
11.   Eject semua device selain media bootable HIREN BOOT CD, pilih shutdown.
12.   Cabut media bootable HBCD dan Nyalakan PC
13.   Jika step telah dilakukan dengan benar maka anda hanya perlu memasukkan Nama Pengguna, Masukkan serial Windows atau setting jam saja. Dan anda akan masuk ke DESKTOP dengan aplikasi telah terinstall (lihat step Tutorial Awal (Preparation) pada langkah 6)

thanks to: Allah SWT, sobat saya Filsafat Musafir Hati atas bantuannya